Kandungan buah yang bermanfaat untuk tubuh kita

1. Apel
Apel banyak mengandung vitamin C dan kalium, berkadar gula rendah sehingga baik dikonsumsi oleh penderita diabetes dan hipertensi. Kulit apel banyak mengandung pektin (sejenis serat makanan yang mudah larut) bila dimakan atau dibuat jus (beserta daging buahnya) akan bermanfaat sebagai pembersih racun dalam tubuh.

2. Jeruk
Jeruk banyak mengandung vitamin A, C dan asam sitrat. Kulit ari jeruk merupakan sumber pektin yang berfungsi menurunkan tekanan darah.Selain itu jeruk juga mengandung phytochemical yang disebut hesperidhn yang berfungsh sebagai antioksidan.

3. Mangga
Mangga dikenal kaya serat mengandung vitamin A dan C, serta aneka flavonoid. Karena berbagai zat inilah mangga bermanfaat sebagai anti sembelit, membersihkan sirkulasi darah dan dapat mencegah aneka kanker dan gangguan pembuluh darah.

4. Melon
Melon kaya vitamin A,B kompleks, C, kalium dan magnesium. Melon juga berkhasiat untuk membersihkan sistem sirkulasi darah dari racun.

5. Pepaya
Pepaya mengandung vitamin A,B kompleks, C, karotenoid dan kalium, tetapi dalam jumlah yang sedang dan tidak sebanyak melon. Pepaya juga mengandung papain, sejenis enzim yang dapat membantu dalam pencernaan protein.

6. Pisang
Pisang mengandung banyak karbohidrat, sedikit mengandung karotin dan vitamin C, namun kaya potasium. Pisang merupakan sumber vitamin B6 yang dibutuhkan untuk membuat serotonin dalam otak. Serotonin berfungsi mengurangi rasa sakit, menekan nafsu makan, membuat merasa relaks dan mengurangi ketegangan.

7. Semangka
Semangka mengandung vitamin C dan provitamin A. Semangka juga mempunyai kegunaan menurunkan kadar kolesterol serta dapat mencegah dan menahan serangan jantung.

8. Jambu merah
Jambu merah dikenal mengandung vitamin C yang sangat banyak, juga mengandung zat antioksidan dan anti kanker. Selain itu jambu merah mempunyai kegunaan lain seperti menurunkan kadar kolesterol darah, mengobati infeksi , mencegah dan mengobati sariawan, memperlancar peredaran darah, melancarkan saluran pencernaan dan mencegah konstipasi.

0 komentar:

Posting Komentar

Thakyou for coming to my blog